Ads

Kamis, 03 Maret 2016

Kisah si Bangau Putih Jilid 071

Mendengar ini, Sin Hong lalu pergi untuk berburu harimau yang mengganggu penduduk itu, bahkan kabarnya sudah membunuh tiga orang penduduk dusun. Dia tidak mengajak Yo Han karena maklum bahwa dalam perburuan ini terdapat bahaya besar bagi orang yang belum memiliki ilmu kepandaian yang tinggi.

Yo Han berlatih silat di kamarnya, kemudian setelah sunyi dia meninggalkan kamarnya dan berindap pergi ke dalam taman. Dia bermaksud untuk berlatih di dalam taman itu yang hawanya sejuk dan malam itu malam terang bulan.

Akan tetapi dia harus berhati-hati, keluar dari kamarnya dengan sembunyi-sembunyi agar jangan terlihat oleh murid lain. Tentu gurunya akan ditegur oleh para murid lain kalau mereka melihat dia berlatih dalam ilmu silat yang asing, dan mungkin para murid itu lalu menuntut kepada gurunya untuk mengajarkan ilmu silat itu.

Yo Han menyelinap di antara pohon-pohon sehingga akhirnya dia tiba di tengah taman di mana terdapat sepetak rumput yang amat enak untuk dipakai sebagai tempat berlatih silat.

Akan tetapi, baru saja dia hendak mulai berlatih, tiba-tiba dia meloncat dan sekali bergerak dia sudah menyusup dan mendekam di balik semak-semak. Dia mendengar suara orang! Karena terkejut, takut kalau latihannya kepergok, maka dia menyusup dan bersembunyi ke balik semak-semak itu.

Muncullah dua orang yang membuat jantung dalam dada Yo Han berdebar tidak karuan saking tegangnya. Subonya jalan berdampingan dengan Ciang Kun, suheng yang pernah dilihatnya beberapa hari yang lalu itu. Menurut keterangan yang diperolehnya, Ciang Kun yang sudah sepekan berada di Lu-jiang, tinggal di rumah seorang pamannya.

Sungguh janggal sekali melihat subonya berjalan-jalan di dalam taman bersama Ciang Kun, berdua saja pada saat suhunya tidak berada di rumah! Keduanya tiba di tengah taman yang sunyi itu dan Yo Han melihat mereka duduk berdampingan di atas bangku panjang yang terdapat di situ, tidak jauh dari tempat dia bersembunyi sehingga bukan saja dia dapat melihat mereka di bawah sinar bulan, juga dapat mendengar percakapan mereka dengan jelas!

“Suheng, jangan terlalu menyalahkan aku kalau aku menikah dengan orang lain. Bukan sekali-kali aku melupakanmu, Suheng, ahhh, bagaimana mungkin aku dapat melupakanmu. Aku menikah dengan dia hanya karena aku harus mencuci aib dan malu akibat perbuatan si jahanam Phoa Hok Ci.”

“Tapi, Sumoi, apakah engkau sekarang berbahagia dengan dia?”

Siang Cun menundukkan mukanya dan menggeleng,
“Sama sekali tidak. Dia tidak cinta padaku, Suheng, dia mencinta wanita lain yang kini menikah dengan orang lain.”

“Ah, mengapa begitu? Cun-sumoi, engkau tahu bahwa selama ini aku tidak pernah melupakanmu. Aku tetap cinta padamu, Sumoi.“

“Aku.... aku juga, Suheng.“

Dengan mata terbelalak Yo Han yang mengintai melihat betapa subonya kini dirangkul oleh Ciang Kun dan mereka berpelukan, dan berciuman! Agaknya keduanya demikian bergelora dibakar oleh nafsu berahi sehingga gairah yang memuncak itu membuat keduanya seperti terguling dari atas bangku dan mereka masih terus berpelukan di atas rumput!

Yo Han tidak dapat menahan kemarahannya lagi. Dia meloncat keluar dari tempat sembunyinya dan menghampiri mereka yang masih bergelut di atas rumput.

“Subo....!”

Akan tetapi, dua orang yang sedang terbakar oleh nafsu berahi itu, tidak mendengar suara ini dan mereka masih saling berciuman dan bergulingan di atas rumput seperti dua ekor ular bergelut.

“Subo....!”

Yo Han berteriak lebih nyaring lagi dan sekali ini, mereka berdua terkejut dan cepat keduanya meloncat bangkit dan berdiri dengan mata terbelalak memandang kepada Yo Han. Rambut Siang Cun kusut, pakaiannya juga lusuh dan mukanya agak pucat, napasnya masih terengah-engah.

“Yo Han....! Kau.... kau kenapa kau di sini....?” bentaknya untuk memulihkan ketenangannya karena ia merasa terkejut bukan main melihat anak itu tiba-tiba berada di situ dan jelas bahwa anak itu telah melihat perbuatannya bersama Ciang Kun tadi.

Akan tetapi, Yo Han tidak gentar ketika dibentak oleh subonya. Dia terlalu marah melihat perbuatan subonya tadi. Biarpun dia masih kecil, namun dia tahu apa artinya perbuatan subonya tadi. Subonya telah menyeleweng! Subonya telah bermain cinta dengan pria lain, telah mengkhianati suami sendiri! Tahulah dia kini mengapa suhunya selalu berduka. Kiranya subonya ini tidak cinta kepada suhunya, dan agaknya subonya tahu bahwa suhunya dahulu mencinta wanita lain, yaitu Kao Hong Li. Dan kini subonya dengan berani sekali telah mencemarkan kesucian rumah tangganya sendiri. Ini berarti suatu penghinaan besar bagi gurunya!

“Subo? Apa yang Subo lakukan ini? Sungguh tidak tahu malu sekali! Subo telah mengkhianati suhu! Subo telah menghina suhuku!”

“Tutup mulutmu, keparat!”

Siang Cun membentak marah, juga malu karena merasa dimaki oleh anak kecil itu. Sementara itu, Ciang Kun melangkah maju dan menghardik Yo Han.

“Engkau ini anak kecil tahu apa? Hayo pergi atau akan kupukul kepalamu!”

Melihat sikap ini, Yo Han menjadi semakin marah.
“Ciang Kun, engkaulah yang perlu dipukul setengah mati! Engkau tahu, Subo adalah isteri suhu, dan engkau sudah berani mengganggunya, berani menggodanya! Engkau ini laki-laki macam apa? Tidak tahu malu, merusak kerukunan rumah tangga orang! Engkau telah menghina suhu dan engkau layak dihajar!”

“Keparat, bocah bermulut busuk!” Ciang Kun membentak, dan Siang Cun yang khawatir kalau Yo Han akan membuat ribut, lalu melanjutkan.






“Yo Han, sudahlah engkau anak kecil, tidak tahu urusan. Ini adalah urusanku sendiri. Engkau jangan ribut dan jangan menceritakan kepada siapa saja, nanti kuberi hadiah.”

Yo Han menjadi semakin marah. Janji hadiah asal dia menutup mulut itu merupakan hinaan besar sekali baginya.

“Subo, aku tidak akan tinggal diam. Akan kuberitahukan kepada Bhe Kauwsu. Akan kuberitahukan kepada siapa saja perbuatan kalian yang tidak tahu malu ini!”

Yo Han terengah-engah, dadanya naik turun saking marahnya. Kemarahan yang timbul karena duka dan prihatin melihat nasib gurunya yang dikhianati isteri sendiri!

“Bocah gila! Ketahuilah, kami sudah saling mencinta sebelum gurumu datang ke sini!” bentak Ciang Kun.

“Manusia tak tahu malu! Tapi Subo kini telah menjadi isteri orang, menjadi isteri suhu! Butakah matamu, tulikah telingamu?”

“Anak jahat, engkau bermulut busuk, layak dihajar!” kata Ciang Kun dan dia sudah melangkah maju dan mengirim tendangan ke arah Yo Han.

Tendangan itu cukup keras dan kalau mengenai tubuh Yo Han, tentu akan membuat anak itu terpelanting dan menderita luka yang cukup parah. Namun, tidak percuma selama ini Yo Han mempelajari ilmu silat dari gurunya dengan tekun. Sambaran kaki itu dapat dielakkannya dengan mudah, dengan miringkan tubuh dan menggeser kaki ke kanan.

Melihat ini, Ciang Kun menjadi semakin penasaran dan marah. Dia bukan saja murid tingkat pertama dari Bhe Kauwsu, akan tetapi juga selama beberapa tahun ini di kota raja, dia telah memperdalam ilmu silatnya dari guru-guru yang lebih pandai lagi. Sambil mengeluarkan bentakan nyaring, dia menyerang lagi, kini dengan pukulan tangan kanan ke arah kepala Yo Han, sedangkan tangan kirinya mencengkeram pundak.

Serangan ini cepat dan kuat sekali. Namun, Yo Han sudah siap dengan gerakan ilmu silat Pat-mo Sin-kun yang sedang dipelajarinya. Karena setiap hari berlatih ilmu ini, otomatis ketika menghadapi serangan, dia pun langsung saja menggerakkan tubuhnya sesuai dengan ilmu silat yang dipelajarinya ini.

Kembali kedua kakinya bergeser sambil melangkah mundur dan ketika kedua tangan lawan sudah menyambar luput, dia pun maju dan membalas dengan pukulan ke arah perut orang! Menurut ilmu silat itu, pukulan ini ditujukan ke arah ulu hati lawan, akan tetapi karena tubuh lawan jauh lebih jangkung, Yo Han yang memukul dengan gerakan lurus ke depan itu menyerang perut.

Ciang Kun menggerakkan tangan hendak menangkap lengan anak yang memukul itu, akan tetapi Yo Han sudah menarik kembali pukulannya dan ini sesuai dengan jurus itu, dan tiba-tiba sekali tubuhnya sudah membuat gerakan memutar ke sebelah kiri lawan dan begitu kakinya bergerak, dia sudah menendang ke arah sambungan lutut.

“Dukkk!”

Lutut Ciang Kun kena ditendang. Akan tetapi Ciang Kun memiliki kekebalan dan tendangan Yo Han tentu saja kurang kuat maka tendangan itu hanya membuat Ciang Kun meringis tanpa mampu menjatuhkannya. Ciang Kun menjadi malu dan marah sekali, dan dia menyerang kalang kabut, mendesak Yo Han sehingga anak ini terpaksa harus berloncatan dan mengelak ke sana-sini.

Sampai sepuluh kali Ciang Kun menyerang bertubi-tubi dan selalu dapat dielakkan oleh Yo Han. Hal ini membuat Ciang Kun marah bukan main, juga malu karena di depan kekasihnya dia seperti dipermainkan seorang bocah. Makin gencar dia menyerang dan ketika Yo Han mundur mengelak, kakinya terbentur akar pohon dan anak itu pun roboh terlentang! Melihat anak itu roboh, Ciang Kun tidak menghentikan serangannya, bahkan maju dan mengirim tendangan ke arah kepala dengan kuatnya!

“Suheng, jangan!” teriak Siang Cun khawatir melihat tendangan suhengnya yang dapat membahayakan nyawa Yo Han kalau mengenai kepala.

Akan tetapi terlambat. Dalam kemarahannya karena merasa dipermainkan seorang anak kecil, Ciang Kun sudah lupa diri dan biarpun dia tahu bahwa tendangannya berbahaya, dia sudah tidak mampu menarik kembali kakinya.

“Tukkk!”

Sebuah kerikil mengenai sepatu Ciang Kun, demikian kuatnya sehingga Ciang Kun berseru kaget dan tendangannya tertahan dan meleset sehingga tidak mengenai kepala Yo Han. Sesosok bayangan putih berkelebat dan Sin Hong sudah berdiri di situ. Dialah yang melempar kerikil tadi menyelamatkan muridnya.

“Pengecut, menyerang seorang anak kecil!”

Sin Hong mencela. Akan tetapi Ciang Kun yang sudah marah, kini melotot kepada Sin Hong, suami dari kekasihnya yang dianggapnya telah merebut kekasihnya dari tangannya itu. Dia sudah mendengar akan kelihaian Sin Hong, akan tetapi justeru hal ini yang memanaskan perutnya dan dia ingin sekali menguji kepandaian suami kekasihnya. Kini ada alasan untuk menentangnya.

“Hemmm, anak setan ini terlalu kurang ajar, agaknya tidak pernah memperoleh pendidikan yang patut dari gurunya! Memang aku hendak menghajarnya karena gurunya tidak mampu mendidiknya. Kalau gurunya hendak membelanya, silakan!”

Sin Hong tersenyum pahit. Sebetulnya, sudah sejak tadi dia pulang dan memergoki penyelewengan isterinya. Dan melihat pula isterinya bergumul dengan Ciang Kun di atas rumput tadi dan dia kagum melihat pembelaan muridnya yang begitu berani mati menegur subonya untuk membela gurunya. Dia tahu apa yang berkecamuk didalam hati pria ini. Agaknya pria ini ingin memperlihatkan di depan kekasihnya bahwa dia tidak kalah oleh suami kekasihnya!

“Bagus! Kalau aku katakan bahwa bukan muridku yang kurang ajar, melainkan engkau yang tidak tahu diri, tidak tahu malu dan pengecut, engkau mau apa?”

Ciang Kun terbelalak dan marah sekali.
“Keparat, engkau menantang!” katanya dan dia sudah menerjang ke depan dan tangannya digetarkan, dibuka maka nampaklah tangan itu tergetar dan warna telapak tangannya berubah agak kemerahan!

Maklumlah Sin Hong bahwa dia berhadapan dengan orang yang memiliki ilmu telapak tangan Ang-see-ju (Telapak Tangan Pasir Merah), yaitu tangan itu telah dilatih dengan memukuli pasir merah panas yang direndam racun. Pukulan telapak tangan seperti itu mengandung racun panas yang dapat melumpuhkan otot yang membakar daging kulit! Diam-diam dia marah.

Ciang Kun ini adalah murid pertama Bhe Kauwsu dan tentu saja sudah tahu bahwa dia adalah mantu Bhe Kauwsu. Biarpun ada urusan cinta antara dia dan Siang Cun, namun tidak sepatutnya kalau sekarang menyerangnya dengan ilmu sekeji itu. Terlintas dalam otaknya untuk melumpuhkan ilmu itu dan memberi hajaran dengan mematahkan tulang lengan itu.

Akan tetapi dia segera teringat. Orang ini hendak memamerkan kepandaiannya kepada Siang Cun, dan belum tentu dia menggunakan Ang-see-jiu karena kejam hatinya. Mungkin dia sudah mendengar bahwa yang menjadi lawannya memiliki ilmu yang tinggi, maka agar jangan sampai kalah, kini begitu menyerang, dia menggunakan ilmu yang diandalkan. Ingatan ini menyabarkan pula hatinya dan dia pun mengelak ketika pukulan itu lewat.

Untuk menghadapi seorang lawan setingkat Ciang Kun ini, biarpun memiliki Ang-see-jiu, Sin Hong tidak mau mengeluarkan ilmu simpanannya, yaitu Pek-ho Sin-kun (Silat Sakti Tangan Putih).

Dia bahkan menyambut hantaman telapak tangan merah itu dengan telapak tangannya sendiri sambil menggunakan Tenaga Inti Bumi, secukupnya saja untuk mengimbangi kekuatan lawan yang dapat diukurnya dari sambaran hawa pukulannya.

“Plak!”

Dua telapak tangan bertemu dan melekat! Ciang Kun terkejut. Dia memang bukan orang jahat dan sama sekali tidak ingin mencelakai lawan, melainkan hanya untuk mengalahkannya atau mengimbanginya. Kini, lawannya itu menerima Ang-see-jiu dan telapak tangan mereka melekat. Dia tidak mampu lagi menarik kembali tangannya.

Akan tetapi, tiba-tiba dia terbelalak. Lawannya sama sekali tidak menderita oleh hawa beracun telapak tangannya bahkan dia sendiri yang merasa ada hawa panas masuk dari telapak tangannya itu membuat lengannya seperti lumpuh.

“Pergilah!”

Sin Hong mendorong dan tubuh Ciang Kun terjengkang. Akan tetapi karena Sin Hong mengukur tenaganya, Ciang Kun tidak terluka dan pemuda ini marah sekali.

Siang Cun menahan jeritnya dan ia menghampiri Ciang Kun dan membantunya bangkit berdiri. Ciang Kun merasa malu, wajahnya merah dan dia menjadi nekat. Dalam beberapa gebrakan saja dia telah jatuh terjengkang, di depan kekasihnya lagi! Siapa yang tidak akan merasa malu? Sambil mengeluarkan bentakan nyaring, dia sudah mencabut pedangnya dan kini dia menyerang Sin Hong dengan kemarahan memuncak.

“Suheng, jangan.!” Siang Cun berseru, akan tetapi suhengnya yang sudah nekat itu tidak peduli.

Melihat ini, Sin Hong tersenyum mengejek dan dengan mudah saja dia mengelak sampai lima kali serangan.

“Ciang Kun, hentikan seranganmu, kalau tidak, terpaksa aku akan membuatmu malu dan merobohkanmu!” kata Sin Hong.

Akan tetapi, Ciang Kun tidak menjawab dan tidak pula menurut, bahkan memutar pedangnya semakin gencar melakukan serangan bertubi-tubi. Siang Cun yang maklum bahwa kalau dilanjutkan, suhengnya yang menjadi kekasihnya itu tentu akan benar-benar roboh oleh suaminya yang ia tahu amat sakti, lalu maju pula sambil memegang pedangnya.

“Engkau tidak boleh merobohkannya!” bentaknya sambil ikut mengeroyok Sin Hong!

Melihat ini, Yo Han terbelalak.
“Sungguh penasaran! Penasaran.!” teriaknya dengan nyaring.

Melihat gurunya dikeroyok oleh isterinya sendiri dan kekasih isteri gurunya, dia sungguh marah bukan main.

Sin Hong sendiri menjadi serba salah. Tentu saja dia tidak gentar dan biar ditambah beberapa orang lagi yang mengeroyoknya, dia masih akan mampu mencapai kemenangan. Akan tetapi sungguh tidak mungkin kalau dia harus menjatuhkan isterinya sendiri, walaupun isterinya telah bersikap tidak patut, membantu kekasih gelapnya!

“Suhu! Kalau Suhu tidak mau memperlihatkan kelihaian, teecu akan merasa malu sekali! Disangkanya Suhu takut!” berkali-kali Yo Han berseru dan suaranya ini berpengaruh juga.

Sin Hong tadinya hanya mengandalkan kegesitannya untuk mengelak ke sana sini. Mendengar seruan muridnya, dia teringat akan pedang Cui-beng-kiam yang selalu disimpan di balik jubahnya. Ada jalan untuk menghentikan serangan kedua orang itu tanpa melukai mereka, pikirnya.

Sekali tangannya bergerak, nampak sinar yang menyilaukan mata dan ada hawa yang amat menyeramkan menyambar. Sinar itu bergulung-gulung dan menyambar dua kali, terdengar bunyi nyaring dan dua batang pedang di tangan Siang Cun dan Ciang Kun yang kena disambar sinar itu menjadi buntung!

Ketika mereka berdua memandang, pedang Cui-beng-kiam di tangan Sin Hong sudah masuk lagi ke dalam sarungnya di balik baju pemuda berpakaian putih itu!

Wajah Ciang Kun menjadi pucat sekali, akan tetapi dia masih sempat saling berpegang tangan dengan Siang Cun. Pada saat itu, terdengar suara gaduh dan muncullah Bhe Kauwsu dan para murid Ngo-heng Bu-koan.

“Apa yang terjadi di sini.?” katanya dengan mata terbelalak memandang kepada mantunya lalu kepada puterinya, kemudian kepada Ciang Kun, dan yang terakhir kepada Yo Han, dan kepada gagang pedang buntung di tangan puterinya dan Ciang Kun.

Sin Hong merasa tidak enak sekali. Dia tidak ingin membuka rahasia yang akan mencemarkan nama baik isterinya, apalagi di situ terdapat banyak murid Ngo-heng Bu-koan yang mendengarkan.

“Hanya suatu kesalah-pahaman saja, Ayah,” kata Sin Hong kepada mertuanya, “Kesalah-pahaman antara Yo Han dan Suheng Ciang Kun yang kemudian melibatkan diriku. Tidak ada apa-apa.”

“Suhu! Kenapa Suhu berkata demikian? Inilah saatnya terbaik bagi Suhu untuk membebaskan diri dari sumber kedukaan! Bukankah Suhu mengajarkan teecu agar selalu jujur dan tidak berbohong?”

“Yo Han.!” Sin Hong membentak, akan tetapi dia lalu memandang kepada ayah mertuanya. “Sebaiknya kalau kita bicara di dalam saja, ini urusan keluarga.”

Bhe Kauwsu memandang kepada puterinya yang menangis dan dia pun mengerti, mengangguk dan membubarkan para murid, lalu mengajak Sin Hong, Yo Han dan Siang Cun masuk ke dalam.

“Dia bersangkutan dengan perkara ini, hendaknya ikut bicara di dalam.” kata Yo Han sambil menunjuk kepada Ciang Kun.

Sin Hong diam saja dan Bhe Kauwsu yang sudah mengenal Yo Han sebagai anak cerdik yang jalan pikirannya seperti orang dewasa, lalu menyuruh Ciang Kun ikut. Pemuda ini ikut masuk ke dalam rumah sambil menundukkan mukanya, hatinya tegang dan khawatir karena sekarang baru sadar dia betapa dia telah melakukan hal yang salah sama sekali.

Juga dia merasa gentar kalau mengenangkan kembali betapa saktinya Sin Hong yang telah membuat dia dan Siang Cun tidak berdaya hanya dalam segebrakan saja. Bahkan kalau Sin Hong menghendaki dia dan kekasihnya itu tentu sudah tewas di ujung pedangnya.

Begitu tiba di dalam rumah, disambut oleh isteri Bhe Kauwsu, Siang Cun menubruk ibunya dan menangis.

“Ibu.... Ayah.... aku.... aku minta agar diceraikan dari dia.“

Mendengar ucapan puterinya itu, tentu saja Bhe Kauwsu terkejut bukan main. Dia dan isterinya memang sudah menduga bahwa ada ketidak cocokan antara puterinya dan mantunya, akan tetapi tidak menyangka sampai sehebat itu.

“Siang Cun!” bentaknya marah karena merasa tidak enak dan malu. “Omongan apa yang kau keluarkan itu?” Karena melihat puterinya hanya menangis tersedu-sedu dalam rangkulan isterinya, Bhe Kauwsu lalu menoleh kepada mantunya dan bertanya, “Sin Hong, apakah yang sesungguhnya telah terjadi? Kenapa Siang Cun bersikap seperti itu?”

“Tidak perlu kiranya saya bicara terlalu banyak,” kata Sin Hong setelah berpikir secara mendalam dan mengambil suatu keputusan dalam hatinya. “Ayah dan ibu mertua sudah mendengar sendiri kata-kata Siang cun. Ia tidak akan berbahagia kalau terus hidup sebagai isteri saya. Oleh karena itu, satu-satunya jalan terbaik hanyalah memenuhi permintaannya, yaitu perceraian antara kami berdua.”

Tentu saja Bhe Kauwsu dan isterinya terkejut bukan main. Dia yakin akan kebijaksanaan mantunya itu, dan tentu telah terjadi sesuatu yang hebat maka pendekar itu berkata demikian. Dan perceraian merupakan hal yang akan mencemarkan nama baik keluarganya!

“Tapi bagaimana begitu mudahnya membikin putus hubungan perjodohan? Begitu mudahnya kalian bercerai, padahal belum genap setahun kalian menjadi suami isteri?”
Bhe Kauwsu berkata dengan suara penuh penyesalan.

“Harap maafkan, Siang Cun yang minta cerai dan saya hanya menyetujui usulnya demi kebahagiaan kami masing-masing mengambil jalan hidup sendiri,” kata pula Sin Hong dan ketika Yo Han memandang kepada gurunya, dia melihat sinar mata gurunya kepadanya dan maklumlah dia bahwa dia tidak boleh banyak bicara.

Diam-diam dia semakin kagum. Gurunya memang seorang laki-laki sejati, seorang yang berjiwa agung dan tidak mau membikin malu isterinya hanya demi penonjolan kebenaran diri sendiri saja, walaupun isterinya telah melakukan hal yang paling menyakitkan bagi perasaan seorang suami, yaitu penyelewengan.

“Tapi.... tapi.... ah, mengapa semudah ini? Anak kami adalah seorang wanita, dan kalau bercerai berarti ia menjadi janda. Dan kami sebagai orang tuanya tentu saja akan menderita malu dan....“

“Harap Ji-wi (Anda berdua) tenang saja, karena sesungguhnya, ada calon suami yang lebih cocok untuk Siang Cun, yaitu Ciang Kun inilah. Siang Cun akan hidup berbahagia sebagai isterinya.” Sebelum kedua orang bekas mertuanya itu menjawab, Sin Hong sudah mendahului mereka. “Terus terang saja, antara Siang Cun, Ciang Kun, dan saya sendiri telah ada saling pengertian dalam hal ini. Kami akan bercerai dengan baik, saya akan pergi bersama murid saya untuk mengambil jalan hidup sendiri sedangkan ia akan menjadi isteri yang saling mencinta dengan Ciang Kun. Ji-wi dapat minta penjelasan mereka sedangkan saya dan Yo Han akan berkemas karena sekarang juga kami akan pergi dari sini.”

Tanpa menanti jawaban, Sin Hong menggandeng tangan Yo Han untuk membenahi pakaian mereka. Bhe Kauwsu dan isterinya saling pandang dan mereka yang sudah berusia lanjut dan banyak pengalaman, sedikit banyak dapat meraba apa yang telah terjadi.

“Siang Cun! Benarkah apa yang dikatakan oleh Sin Hong itu tadi? Bahwa engkau dan dia sudah bersepakat untuk berpisah, dan hendak melanjutkan hidup di samping Ciang Kun sebagai isterinya?”

Siang Cun yang sejak tadi tidak berani mengangkat muka, kini mengangkat muka yang pucat dan basah air mata, lalu mengangguk!

“Bagaimana ini Ciang Kun? Benarkah begitu? Siang Cun hendak berpisah dari suaminya kemudian menjadi isterimu?”

Tadi Ciang Kun juga menunduk karena merasa bersalah dan sudah merasa cemas kalau-kalau Sin Hong mengadukan peristiwa tadi, maka dia merasa semakin terpukul oleh sikap jantan dari Sin Hong, merasa malu sekali akan tetapi juga berterima kasih kepada Sin Hong. Dia pun mengangguk.

Bhe Kauwsu maklum apa yang telah terjadi. Dia merasa menyesal dan malu sekali kepada Sin Hong. Dia mengepal kedua tangannya, lalu mondar-mandir dalam ruangan itu, membanting-banting kedua kakinya dan memukul-mukul telapak tangan sendiri.

“Sungguh celaka....! Sungguh celaka....! Dulu dia minta mengawinimu demi untuk menyelamatkan nyawamu, Siang Cun. Dan sekarang.... sekarang.... ah, apa yang telah kalian lakukan ini.?”

Siang Cun merasa khawatir kalau ayahnya akan membuat pengakuan, maka ia pun dengan suara bercampur isak berkata,

“Ayah.... dia tidak cinta kepadaku.... kami tidak saling mencinta dan dia tidak menemukan kebahagiaan dalam kehidupan suami isteri.”

“Cinta....? Huh, apa yang kau maksudkan dengan cinta? Dulu dia menikahimu demi keselamatan nyawamu setelah dia menyelamatkanmu dari ancaman malapetaka yang lebih hebat dari maut! Dia menolongmu tanpa pamrih. Dia menikahimu tanpa dorongan berahi kepadamu! Itukah sebabnya kau katakan tidak adanya cinta? Dan sekarang.... sekarang.... dia merelakan engkau hidup berbahagia di samping pria lain! Apakah sikap ini pun karena tidak cinta?”

Siang Cun tidak dapat menjawab dan diam-diam dirasakan betapa mulia hati bekas suaminya itu yang menutup mulut padahal telah memergoki sendiri penyelewengannya dengan Ciang Kun!

Pada saat itu, Sin Hong dan Yo Han muncul, masing-masing menggendong sebuah buntalan yang berisi pakaian mereka.

“Paman Bhe dan Bibi, perkenankan aku dan Yo Han pergi dan maafkan segala kesalahan yang kami perbuat selama kami tinggal di sini. Kami berterima kasih sekali atas segala kebaikan yang Paman berdua limpahkan kepada kami, juga kepada semua murid Ngo-heng Bu-koan,” kata Sin Hong dengan suara dan sikap tenang saja, sama sekali tidak hanyut oleh perasaan hati.

Yo Han juga berdiri dengan semangat, mulutnya tersenyum ketika dia mencontoh gurunya memberi hormat kepada guru silat dan nyonyanya itu.

Tiba-tiba Siang Cun melepaskan diri dari pelukan ibunya dan menjatuhkan diri berlutut di depan kaki Sin Hong! Ia menangis sesenggukan sehingga suaranya sukar ditangkap artinya. Sin Hong tersenyum dan menunduk, lalu berkata dengan suara yang lembut dan berwibawa.

“Tenangkan hatimu, Siang Cun. Di manakah kekerasan hati dan kegagahanmu?”

Suara itu menenangkan Siang Cun dan terdengar suaranya lirih bercampur tangis,
“Ampunkan aku.... dan terima kasih.... terima kasih....”

Tiba-tiba Ciang Kun juga menjatuhkan diri berlutut di samping Siang Cun! Hal ini sungguh sama sekali tidak disangka oleh Sin Hong yang kini memandang dengan mata berseri gembira!

“Taihiap, saya pun berterima kasih sekali dan mohon maaf. Saya takkan pernah melupakan kemuliaan hati Taihiap selama hidup saya.”

Suara Sin Hong terdengar gembira bukan main ketika dengan kedua tangannya dia mengangkat bangun Siang Cun dan Ciang Kun agar bangkit berdiri.

“Tidak ada yang perlu dimaafkan dan tidak perlu berterima kasih. Semua ini untuk kebaikan kita masing-masing dan aku percaya bahwa kalian akan dapat menemukan kebahagiaan dalam kehidupan kalian sebagai suami isteri yang saling mencinta. Biarlah sekarang juga kuucapkan selamat kepada kalian. Nah, selamat tinggal semua, semoga Thian selalu memberkahi kalian.”

Berkata demikian, Sin Hong membalikkan tubuhnya, menggandeng tangan Yo Han dan pergi meninggalkan rumah keluarga Bhe dengan hati dan langkah yang ringan.

**** 071 ****